Topik dan Judul

Tuesday, November 30, 2010
Topik
Topik merupakan suatu landasan atau pokok pembicaraan sebelum melakukan penulisan. Sebelum membuat suaut tulisan, penulis biasanya menentukan topik terlebih dahulu.Selanjutnya topik ini akan dikembangkan menjadi cakupan yang lebih luas. Ciri-ciri topik biasanya suatu permasalahan yang masih bersifat umum dan belum terurai.

Syarat membuat topik
1. Menarik minat
2. Sesuai dengan kemampuan pengetahuan
3. Jelas ruang lingkup dan batasannya
4. Ditunjang dengan bahan atau sumber yang memadai

Cara Membatasi Topik
1. Menurut tempat
2. Menurut waktu
3. Menurut hubungan sebab-akibat
4. Menurut pembagian bidang kehidupan manusia
5. Menurut aspek khusus-umum
6. Menurut objek materi dan objek formal

Judul
Judul merupakan perincian atau penjabaran dari topik yang telah ditentukan sebelumnya. Judul lebih spesifik dan sering telah menyiratkan permasalahan atau variabel yang akan dibahas. Perbedaan judul dan topik yaitu :
• Judul : bersifat spesifik dan mengandung permasalahan yang lebih jelas dan terarah, pembuatan judul berawal dari topik.
• Topik : bersifat umum, belum menggambarkan sudut pandang penulis
Sedangkan persamaan topik dan judul dapat dijadikan judul suatu karangan.

Syarat membuat judul
1. Singkat dan padat,
2. Menarik perhatian,
3. Menggambarkan garis besar (inti) pembahasan.

0 comments:

Post a Comment